Tuesday, May 17, 2011

Tradisi Ngabuburit Orang Pandeglang Saat Puasa

Indooke.com - Tradisi Ngabuburit Orang Pandeglang Saat Puasa, Ngabuburit merupakan salah satu aktifitas setiap orang yang dilakukan pada saat bulan puasa ramadhan, biasanya dilakukan sambil menunggu bulan puasa tiba, antara pukul 16.00 s/d 17.30. Aktifitas seperti ini rutin dilakukan setiap orang khususnya warga pandeglang, mereka melakukan aktifitas ngabuburit ini biasanya mengunjungi tempat - tempat tertentu yang pemandangannya indah, seperti pantai, danau, sawah, dan lain sebagainya pokoknya yang mempunyai panorama alam yang indah. Seperti halnya pada gambar dibawah ini, aktifitas ngabuburit ini dilakukan masyarakat kecamatan pagelaran di danau yang berlokasi di kp.kapinango desa kartasana yaitu danau cicukang sadang.

Danau Cicukang Sadang

Orang - orang ngabuburit biasanya bersama, keluarga, teman, bahkan ada juga yang membawa pacarnya, sambil menunggu buka puasa tiba, mereka menikmati suasana alam yang indah dan sambil melihat terbenamnya matahari (sunset).

Maklum karena daerah pandeglang suasananya masih asri, jadi dipandeglang sendiri tidak ada mall seperti halnya dikota-kota besar, maka dari itu masyarakat pandeglang senang dengan suasana alam yang asri dan alami.
Beda halnya mungkin dengan di kota masyarakat/remaja disana ngabuburit itu dilakukan di mall-mall atau supermarket besar. karena memang daerah perkotaan lebih maju dan berkembang dibandingkan daerah pedesaan, tapi saya jamin suasana alam dan udara yang segar masih banyak kita dapatkan di daerah pedesaan. maka kami juga tidak berkecil hati karena kami masih bisa menghirup udara yang alami dan suasana yang sejuk. hehehe

Good bye..............!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!