Thursday, January 16, 2014

Tips Agar tidak Gugup saat Berpidato

Pernahkan anda merasakan Gugup saat berpidato / berbicara di depan orang banyak?
Bagi setiap orang pasti merasa gugup saat berpidato, apalagi bagi mereka yang baru pertama kali berpidato, pasti dia akan merasa gugup bahkan gemetaran. itu hal yang wajar dan alami. Namun dibalik itu semua bisa kita atasi dengan berbagai cara agar kita tidak merasa gugup lagi saat berpidato.
Berikut akan coba saya berikan tips atau pengalaman pribadi saya ketika berbicara di dean orang banyak.

Pidato
Source: flickr/amrufm
Tips Agar tidak Gugup saat Berpidato :

  • Pelajari dan pahamilah topik pembicaraan yang akan anda presentasikan

Pemahaman topik/materi ini sangat penting. Kita menguasai materi yang akan kita sampaikan kepada khalayak ramai, apabila anda belum benar-benar memahami apa yang anda bicarakan pasti anda akan merasa kebingungan dan gugup saat presentasi.

  • Berlatihlah secara rutin
Teruslah berlatih secara rutin dan dengan menggunakan alat yang nanti akan anda gunakan saat presentasi, dan biasakan berlatih di depan teman - teman anda terlebih dahulu sebelum nanti di presentasikan kepada khalayak ramai.


  • Salami Audiens 
Berilah salam kepada orang - orang yang anda kenal, kepada para petinggi/pejabat juga harus melantunkan salam, agar mereka merasa tenang dalam mendengarkan presentasi anda nanti.


  • Penguasaan Ruangan
Pelajarilah ruangan yang nanti akan anda gunakan untuk pidato/presentasi, dan datanglah lebih awal dan berlatihlah sejenak sebelum audiens datang, berjalan - jalanlah agar ruangan bisa anda pahami.


  • Bersikap Tenang
Bersikaplah dengan tenang saat anda berpidato, mungkin ini hal yang agak susah tapi anda bisa membuat diri anda tenang dengan cara membayangkan audiens di depan anda seolah - olah batu yang tidak bisa bergerak dan tidak bisa berbicara. Dan bayangkanlah diri anda sendiri agar orang lain ingin anda berhasil.


  • Pusatkan Perhatian Pada Pesan - pesan
Maksudnya, pusatkanlah perhatian anda pada pesan - pesan yang akan anda sampaikan, bukan pada media. Dan berkonsentrasilah pada pesan anda kepada khalayak ramai.


Mungkin itu merupakan sedikit tips yang bisa saya sampaikan agar anda tidak gugup saat berbicara di depan orang banyak, danmungkin masih banyak lagi tips - tips yang lain yang bisa anda pelajari pada blog orang lain, buku-buku atau media yang lain.
Semoga ulasan ini bermanfaat bagi anda dan sampai berjumpa pada postingan selanjutnya.

No comments:

Post a Comment